Rasanya Semanis Namanya, AŞURE

Aşure (asyure) -dokumen teman-
Malam ini sepertinya ada yang aneh di ruang makan Asrama. Tuh kan beneran. Ada papan besar didepan pengambilan makan. Papan yang bertuliskan "selamat bulan muharram" begitu setauku. Intinya seperti itulah.
Dan di depan papan itu ada meja seukuran meja makan kecil, dan ada bertumpuk nampan berisi bungkusan kecil seperti bubur. Banyak sekali, dan ternyata itu disediakan gratis, tanpa bayar. #horee

Dan setelah mengambil makan malam langsung deh menuju meja kecil itu, saya ambil satu. #Humm, jadi semakin lapar. Setelah makan usai, saatnya menyantap makanan yang entah tak tau namanya itu. Sepertinya makanan ini sudah pernah saya jumpai kemarin di kizilay, sore hari ketika perut lapar saya mulai menggerung. Menandakan lapar laur biasa. Tapi harus menunggu maghrib untuk makan, alias puasa. Makanya niat untuk mengantri gratis di kizilay kemarin gagal. Dan malam ini saya mendapatkannya, dan bahkan bisa ngambil 2 atau lebih. MashaAllah.

Dan benar-benar tak bisa digambarkan rasa makanan ini. Campur aduk, manis, asam dan sangat enak dinikmati. Dan pikiran saya melayang ke papan besar di belakang meja itu. Inikah makanan khas buat bulan muharram di Turki ? Pikiran dan pertanyaan itu masih terngiang dalam diam saya malam ini. Ya, menikmatinya dulu baru tanya ke teman kamar. Imbuhku optimis.

Dan untuk kedua kalinya saya mengambil makanan itulagi dan saya bawa ke kamar.

Setelah sampai dikamar, rupanya lampu kamar menyambutku dengan gelap. Pertanda bahwa teman sekamar sudah siap untuk tidur. Tapi, untungnya ada seorang yang masih terjaga dan dia paham bahasa inggris. Langsung kutanya perlahan. 

"Ini namanya Aşuure (Asyure) dan di Turki biasanya di hidangkan ketika awal muharam seperti ini. Sejarahnya panjang, orang-orang Turki mengaitkannya dengan Nabi Nuh As. Ceritanya begini, Ketika nabi Nuh, dan kaumnya selamat dari ombang-ambingan kapal selama kurang lebih 40 hari. Akhirnya kapalnya berlabuh. Dan setelah berlabuh nabi Nuh mengadakan sebuah pesta (Syukuran) Atas keselamatan yang Allah berikan kepada mereka. Di pesta tersebut ada makanan yang dibuat dari berbagai macam bahan makanan, semua dicampur menjadi satu, ada zeytin, kacang, dll. Dan ditambah gulan agar manis. Nah, itulah yang dinamakan Asyure". Begitu jelasnya kepada saya. -Dengan penambahan dari saya-

Dan saya hanya mengangguk-angguk pertanda paham. Hmmm, setelah pikiran paham saya bercampur aduk saya memikirkan sesuatu. Asyura. Puasa 10 Muharam yang pahalanya begitu besar. Apakah ini makanan berbuka yang dihidangkan pada puasa Asyura ?

Malam itu jawaban dari saya tak bisa menjelaskan sepenuhnya asal muasal nama ataupun lainnya. Tapi, saya hanya bisa menggambarkan bahwa asyure ini mirip kacang hijaunya Indonesia. Bubur kacang hijau. Ya, tapi rasanya memang sangat jauh. Asyure manis, asem, dll. ercampur aduk dan sangat enak. Hingga 2 tak cukup. #pingin lagi.

Muharram mubarak, Asyura, Asyure, dalam kenangan. Ankara.
19-11-2013





Papan dan meja di ruang makan asrama


0 comments